3 Fakta, Parfum n Gairah Pria

Berdasarkan penelitian yang dilakukan Alan Hirsch, MD, Direktur Chicago's Smell and Taste Treatment and Research Foundation, aroma parfum dengan mudah dapat menstimulasi otak.

Dengan memercikkan parfum akan dapat merangsang hasrat atau dorongan seksual pria.



Ini terbukti dari survei yang telah dilakukan terhadap beberapa orang pria dan wanita, (Dicuplikkan dari Majalah Cosmopolitan berikut ini):

a. 84 persen orang percaya parfum dapat melecutkan hasrat seks

Konon, wewangian dapat dengan mudah membangkitkan libido seseorang, khususnya kaum Adam. Jika pasangan memakai wewangian yang menggoda, dapat langsung menyulut hasrat pria.

b. 35 persen pria hanya mau bercinta dengan wanita wangi

Umumnya, pria terangsang hebat bila pasangan tampil dalam keadaan segar. Apalagi jika bau harum tubuh pasangannya wangi dengan parfum sensual nan menggoda. Bau parfum yang sensual bisa membuat Mr P si dia langsung turn on. Selain itu, parfum beraroma vanila atau bunga lembut juga turut memiliki andil besar untuk menarik perhatian pria.

Karena itu, jika Anda tengah ingin bercinta dengan si dia tetapi malu mengatakannya, cukup semprotkan parfum di leher, kemudian mulailah mencumbunya. Dengan cara ini, dijamin pasangan tidak akan tahan menolak hasrat Anda untuk segera bercinta.

c. 34 persen wanita percaya parfum dapat memicu hasrat bercinta pria

Umumnya wanita tidak pandai memancing libido pria. Jika Anda satu dari sekian banyak wanita yang bernasib serupa, cukup semprotkan parfum menggoda. Anda pun dapat dengan mudah menaklukkannya segera.

Anda bisa memakai lingerie transparan ketika menggoda pasangan. Kemudian, semprotkan wangi parfum favorit si dia. Pasangan pun akan segera menyerang dan bergumul dengan Anda.





Wahyu_Win_On_Winipedia
(Dari Cosmopolitan)



Ditulis Oleh : Wahyu Winoto, S.Pd. Hari: 5:43:00 AM Kategori:

0 komentar: